Mengatasi Ketombe Secara Alami

Binder Pengetahuan - Mengatasi Ketombe Secara Alami - Panas matahari sering sekali membuat rambut menjadi kusam dan berketombe. Peristiwa inilah yang membuat tidak merasa nyaman pada diri kita.

Apalagi, jika terjadi rasa gatal - gatal dikepala, menjadi kita terasa tidak nyaman saat beraktivitas. Banyak orang mengatasi ini dengan berbagai macam merek sampo untuk membasmi ketombe, tetapi tetap saja ketombe tidak mau hilang.

Mengatasi Ketombe Secara Alami


Nah, anda tidak perlu khawatir, karena saya disini akan memberikan solusi mengatasinya dengan cara alami. berikut bahan alami yang dapat anda gunakan untuk menghilangkan ketombe di ramut.

1. Minyak Zaitun

Cara penggunaanya, yaitu balurkan minyak zaitun secukupnya pada kulit kepala anda, dan lakukan pemijatan secara perlahan. Setelah itu diamkan selama 30 menit, selanjutnya keramas seperti biasa untuk membersihkan rambut anda.

2. Garam

Caranya basahi rambut serta kulit kepala anda terlebih dahulu. Kemudian taburkan garam secukupnya pada seluruh kulit kepala anda. Selanjutnya anda bisa menggosok-gosokkan garam dengan secara perlahan. Terakhir bilas menggunakan shampoo sampai bersih.

3. Daging Lidah Buaya

Cara penggunaanya yaitu dengan haluskan daging lidah buaya secukupnya. Selanjutnya oleskan pada kulit kepala anda. Diamkan selama 15 menit. Dan terakhir bersihkan rambut anda dengan keramas seperti biasa.

4. Jeruk Nipis dan Santan

Cara penggunaanya yaitu dengan campurkan air perasan jeruk nipis dan santan segar. Dengan takaran 100 ml perasan jeruk nipis dan santan. Setelah tercampur rata, selanjutnya oleskan pada kulit kepala anda secara merata sambil melakukan pemijatan dengan perlahan. Terakhir diamkan dulu selama 30 menit, dan barulah bersihkan dengan keramas seperti biasa.

Itulah beberapa bahan yang bisa anda gunakan untuk mengatasi permasalahan mengenai ketombe yang bersarang di kepala anda dan gunakanlah secara rutin agar ketombe hilang. 

Dapatkan Update Terbaru Gratis!

2 Responses to "Mengatasi Ketombe Secara Alami"

  1. Paket Pomade Ken ketombe ngga gan

    ReplyDelete
  2. Ternyata bisa pakai garam, alatnya mudah didapat, makasih tipsnya gan

    ReplyDelete

Orang yang pintar pasti berkomentar dengan bahasa yang baik atau mudah dimengerti dan tidak adanya jenis komentar spam dan link aktif.

Terima kasih.